Kubu Anies Akui Ada Upaya Penjegalan pada Pilkada Jakarta 2024

JAKARTA,iDoPress - Juru Bicara (Jubir) Anies Baswedan,Angga Putra Fidrian,mengatakan,pihaknya mendengar kabar ada upaya penjegalan terhadap Anies pada Pilkada DKI Jakarta 2024.

Angga menyebut kabar penjegalan Anies yang mereka terima serupa seperti yang diterima oleh Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto.

"Kita dengar kabar serupa dengan yang didapatkan Pak Hasto," ujar Angga kepada Kompas.com,Jumat (9/8/2024).

Baca juga: Pilkada Jakarta: Prabowo Sebut PKS Akan Ikut KIM Plus,PKS Sebut Anies Gagal

Angga tak membeberkan secara jelas bentuk upaya penjegalan terhadap Anies itu.

Namun,saat ini sejumlah parpol yang sudah menyatakan dukungan untuk Anies memang tengah dirayu untuk bergabung ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk membentuk KIM Plus dan mengusung Ridwan Kamil.

Kendati demikian,Angga memastikan bahwa sejauh ini partai pendukung Anies,yakni Nasdem,PKB,dan,PKS tidak mengubah keputusan mendukung Anies.

Dia menyebutkan,keputusan mendukung Anies itu sejalan dengan aspirasi rakyat Jakarta.

Angga pun berharap PDI-P segera bergabung mendukung Anies pada Pilkada Jakarta.

"Sejauh ini tidak ada perubahan dari keputusan yang sudah disampaikan oleh partai-partainya," ucapnya.

"Semoga PDI-P juga segera bergabung bersama mendukung Pak Anies Baswedan," sambung Angga.

Baca juga: Saat Koalisi Prabowo Bantah Kotak Kosong pada Pilkada Jakarta,tapi Tarik PKS dan PKB dari Anies...

Sementara itu,terkait kapan para pendukung Anies akan duduk bersama,Angga mengungkit waktu pendaftaran yang masih 20 hari lagi.

"Masih ada 20 hari menuju pendaftaran KPU,tentunya pertemuan-pertemuan masih dilakukan terus-menerus," imbuhnya.

Sebelumnya,Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto mengatakan,partainya menerima informasi ada upaya pihak tertentu mengganjal pencalonan Anies Baswedan pada Pilkada Jakarta 2024.

"Ya kalau kami menerima laporan memang ada upaya-upaya untuk mengganjal pencalonan Anies Baswedan," kata Hasto saat ditemui di Galeri Nasional,Jakarta Pusat,Kamis (8/8/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Penafian: Artikel ini direproduksi dari media lain. Tujuan pencetakan ulang adalah untuk menyampaikan lebih banyak informasi. Ini tidak berarti bahwa situs web ini setuju dengan pandangannya dan bertanggung jawab atas keasliannya, dan tidak memikul tanggung jawab hukum apa pun. Semua sumber daya di situs ini dikumpulkan di Internet. Tujuan berbagi hanya untuk pembelajaran dan referensi semua orang. Jika ada pelanggaran hak cipta atau kekayaan intelektual, silakan tinggalkan pesan kepada kami.
©hak cipta2009-2020 Aceh Life Network      Hubungi kami   SiteMap